5 Hal Ini Bisa Menyebabkan Aki Motor Cepat Tekor

Hallo sob, Jumpa lagi dengan saya, kali ini saya akan membahas tentang aki motor, saya sendiri dibuat bingung kenapa akhir-akhir ini aki motor saya cepat tekor atau soak, padahal di motor saya cuman mengaplikasikan lampu HID dan merek aki motor yang saya pakai kali ini adalah GS-astra, mungkin rekan-rekan semua juga banyak yang memakai aki ini.

Aki sendiri memanglah memiliki peran yang sangat penting yaitu berfungsi sebagai sumber kelistrikan di komponen penting seperti elektrik starter, lampu, klakson, dll. apa jadinya jika aki motor pada motor kesayangan kita ini tekor atau soak, pasti beberapa sistem kelistrikan pada motor tidak bisa berfungsi seperti yang kita harapkan semestinya.

Sebenarnya ada banyak faktor yang bisa menyebabkan aki cepat tekor, terutama banyak dijumpai pada motor yang sudah dimodifikasi sedemikian rupa baik penampilan maupun komponen mesin, seperti pemakaian lampu HID contohnya, hal ini bisa saja menyebabkan aki cepat tekor atau dayanya melemah, selain itu masih ada beberapa penyebab lainnya yang tentunya akan saya bahas di postingan kali ini.

Berikut ini saya jabarkan beberapa hal-hal yang menyebabkan aki motor cepat tekor, 
berikut penjabarannya :

1. Pemasangan Lampu HID

 Hal pertama ini memang sangat populer, pemasangan lampu HID memang membuat nyala lampu pada motor kita menjadi sangat terang sob, Tetapi komponen ini membutuhkan suplay daya listrik besar yang membuat daya aki motor cepat melemah jika tidak disesuaikan dengan spul pengisiannya juga.

2.  Stop Lamp Nyala Terus

Saya sendiri sering melihat hal ini dijalanan, lampu stop nyala terus tapi si penungang motor tersebut tidak memperhatikannya, saya sendiri juga ngalamin hal ini karena setelan switch rem belakang berubah yang mengakibatkan lampu terus menyala, tentunya hal ini menyebabkan aki cepat tekor karena arus listrik kesedot terus selama kontak dalam posisi on.

3. Memasang Klakson Mobil

 
 Saya juga sering sekali melihat motor memakai klakson jenis klakson mobil ini, komponen ini tentunya membutuhkan suplay daya listrik yang besar yang menyebabkan aki motor cepat tekor.

4.Kiprok tidak normal/Rusak

 Kiprok sendiri fungsi utamanya adalah membatasi tegangan dari generator untuk mengisi batre/ aki, generator ini tergantung dari putaran mesin, semakin tinggi putaran mesin semakin tinggi pula tegangan yang dikeluarkan, jika kiprok tersebut rusak maka aki akan overcharging, disarankan untuk mengecek dengan cara menghidupkan mesin dan nyalakan lampu utama, gas ditahan pada RPM 4000 - 5000 Untuk normalnya 14-15volt.

5. Bore UP

 Saya sendiri sebenarnya kurang paham soal ini , tetapi para mekanik juga menyebutkan hal ini juga menjadi salah satu penyebab aki cepat tekor, banyak para pecinta kecepatan yang melakukan bore up pada motornya untuk meningkatkan kapasitas silinder, tetapi tidak diikiuti upgrade pada komponen elektrik starter, akibatnya karena kompresi jadi tinggi dinamo starter menjadi sangat berat untuk memutarkan mesin, lantaran terus dipaksa bisa menyebabkan aki motor menjadi tekor.

 Oke sob mungkin itu saja postingan tentang aki motor cepat tekor kali ini, semoga bisa menambah ilmu dan bermanfaat bagi kita semua.
sekian dan terima kasih.
 ==Baca Juga==

Subscribe to receive free email updates: